AWAS Trending

Cara Daftar CPNS 2024 Lulusan SMK, Ini yang Harus Dipersiapkan


JakartaHerald.com - Impian menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) bukan hanya milik lulusan perguruan tinggi. 

Lulusan SMK juga memiliki peluang yang sama untuk mengabdi kepada negara. Namun, apakah bisa mewujudkannya? 

Dan bagaimana langkah-langkah yang harus dilakukan? Berikut panduan lengkap yang bisa Anda ikuti. 

Pantau Informasi

Anda wajib memantau informasi terkait rekrutmen CPNS. Pemerintah biasanya membuka lowongan CPNS melalui portal resmi SSCASN, atau Anda juga bisa memantau melalui media sosial instansi terkait.

Pemilihan Formasi 

Memilih formasi yang tepat menjadi langkah krusial dalam pendaftaran CPNS. Pilihan ini akan menentukan jenis pekerjaan yang akan kamu lakukan di masa depan. 

Setiap formasi memiliki persyaratan khusus, seperti nilai minimal tertentu pada mata pelajaran tertentu atau keterampilan tambahan. Pastikan kamu memenuhi semua persyaratan tersebut.

Formasi seperti jurusan SMK, minat dan bakat hingga lokasi penempatan juga bisa menjadi pertimbangan Anda.

Persiapkan diri dengan baik

Mempersiapkan diri dengan baik adalah kunci Anda bisa lolos menjadi PNS dengan ijazah lulusan SMK.

 Pelajari materi tes yang sering keluar, seperti Tes Kompetensi Dasar (TKD) dan Tes Kompetensi Bidang (TKB). Dengan memperbanyak latihan juga akan menambah kepercayaan diri Anda. 

Selain bagaimana cara masuk menjadi PNS, Anda juga bisa pelajari tugas dan tanggung jawab yang akan Anda emban jika lolos pada formasi tersebut. Pastikan Anda siap dan mampu menjalankan tugas-tugas tersebut.

Persyaratan yang diajukan

Setiap instansi memiliki persyaratan yang berbeda, mulai dari usia, pendidikan, hingga pengalaman kerja. 

Pastikan instansi yang Anda tuju sesuai dengan persyaratan yang ada. Persyaratan lain, seperti Warga Negara Indonesia, usia, pendidikan, sehat jasmani dan rohani, tidak pernah dipidana, berkelakuan baik juga menjadi hal yang sangat penting diperhatikan

Itu dia, langkah awal jika Anda yang ber lulusan SMK ingin menjadi PNS. Menjadi pegawai sipil memang merupakan pilihan karier yang menjanjikan. Bagi lulusan SMK, peluang untuk menjadi PNS tetap terbuka lebar. 

0 Komentar

© Copyright 2022 - Jakarta Herald